Download Software Gratis

Program Penghitung Nilai Gelang Warna Resistor Menggunakan Bahasa C

Menghitung nilai gelang warna itu adalah hal yang tidak sulit namun kadang-kadang kita melakukan kesalahan dalam menghitung nilai hambatan Resistor menggunakan gelang warnanya. 

Hal ini biasanya dikarenakan kita kurang teliti dalam melihat gelang warna maupun kesalahan melihat tabel gelang warna.

Untuk saya membuat program sederhana untuk menghitung hambatan resistor berdasarkan gelang warnanya.
Adapun cara menjalankan PROGRAM PENGHITUNG HAMBATAN RESISTOR adalah sebagai berikut:

  1. Buka program PROGRAM PENGHITUNG HAMBATAN RESISTOR.
  2. Pada pilihan menu pilih menu "1" lalu tekan enter.
  3. Anda akan di minta untuk memasukkan warna gelang pertama, misal anda ingin memasukkan warna merah, maka anda cukup mengetikkan angka "2".(sudah ada tabelnya di program). Lalu tekan enter.
  4. Anda akan di minta untuk memasukkan warna gelang kedua, misal anda ingin memasukkan warna coklat, maka anda cukup mengetikkan angka "1".(sudah ada tabelnya di program). Lalu tekan enter.
  5. Anda akan di minta untuk memasukkan warna gelang ketiga, misal anda ingin memasukkan warna hijau, maka anda cukup mengetikkan angka "5".(sudah ada tabelnya di program). Lalu tekan enter.
  6. Anda akan di minta untuk memasukkan warna gelang keempat, misal anda ingin memasukkan warna perak, maka anda cukup mengetikkan angka "10".(sudah ada tabelnya di program). Lalu tekan enter.
  7. Maka akan muncul "Nilai Hambatan Resistor: 2100000 ohm       +/- 10persen". Dan muncul pilihan menu lagi. Jika anda ingin melakukan penghitungan lagi maka anda harus mengetikkan angka"1", dan ketikkan angka "2" jika ingin keluar program. Lalu tekan enter.
  8. Apabila muncul tulisan "TERIMAKASIH SEMOGA BERMANFAAT", Maka tekan enter sekali lagi.
  9. Klik disini untuk memulai untuk mendapatkan program.
Karena program sederhana jadinya ya agak ribet, Tapi enggak papa semua berawal dari ketidak sempurnaan. Untuk itu saya mohon kritik dan saran dari anda dan mohon maaf apa bila ada kesalahan. Kirim kritik dan saran anda ke:
  1. Email: sarasnoya@students.unnes.ac.id
  2. Facebook: saras noya
  3. Twitter: @sarasnoya45














Comment Policy : Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.

Beri Komentar Tutup comment

Disqus Comments